Wali Kota Solok Buka Solok Campus Education Festival 2026



KOTA SOLOK- Wali Kota Solok, Dr. Ramadhani Kirana Putra, secara resmi membuka kegiatan Solok Campus Education Festival 2026 yang diselenggarakan oleh Aliansi Mahasiswa Solok, bertempat di Gedung Kubung Tigobaleh, Minggu (18/1/2026). 

Kegiatan ini menjadi ajang strategis yang mempertemukan berbagai institusi pendidikan tinggi dengan para calon mahasiswa, khususnya generasi muda Kota Solok yang tengah merencanakan masa depan pendidikannya.

Wali Kota menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Menurutnya, Solok Campus Education Festival merupakan langkah nyata dalam membantu para pelajar memperoleh informasi yang lengkap dan akurat mengenai dunia perguruan tinggi, mulai dari pilihan kampus, program studi, hingga peluang pengembangan diri.

“Acara ini menjadi ruang penting bagi generasi muda untuk mengenal lebih dekat dunia perguruan tinggi, sekaligus mempersiapkan diri menghadapi tantangan masa depan,” ujar Wali Kota.

Ia menegaskan bahwa di tengah era digitalisasi dan disrupsi teknologi yang berkembang pesat, pendidikan memiliki peran strategis dalam meningkatkan daya saing, baik di tingkat daerah maupun nasional. Oleh karena itu, Pemerintah Kota Solok berkomitmen untuk terus mendorong lahirnya sumber daya manusia yang unggul, berdaya saing global, berakhlak, dan berbudaya.

Wali Kota mengingatkan bahwa pendidikan tinggi tidak semata-mata tentang meraih gelar akademik, tetapi juga menjadi proses penting dalam mengasah nalar kritis, membentuk karakter, serta memperluas wawasan dan jejaring.

“Kepada adik-adik yang akan melanjutkan studi, manfaatkan setiap kesempatan belajar dengan sungguh-sungguh. Pilihlah jalur pendidikan yang sesuai dengan minat dan potensi, karena dari sanalah masa depan akan dibangun,” pesannya.

Melalui penyelenggaraan Solok Campus Education Festival 2026, diharapkan para pelajar memperoleh gambaran yang lebih jelas tentang dunia perguruan tinggi serta semakin termotivasi untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, demi kemajuan diri, keluarga, dan pembangunan Kota Solok ke depan. (sis)


Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama