Perbedaan Warna Memacu Tingkatkan Nilai Ketaqwaan

Wakil Bupati Pasaman, Atos Pratama.
LUBUK SIKAPING, MJ News. Pengajian rutin Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kabupaten Pasaman kembali diselenggarakan Jum’at (31/1/2020) pagi.

Pengajian ini oleh Bagian Kesra Sekretariat Daerah Pasaman menghadirkan ustadz H. Syamsul Bahri, SHI, MA dari Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Bukittinggi, dengan topik ceramah; “Petaka Wahn Melebihi Wuhan”.

Tampak hadir dalam acara Pengajian rutin bersama itu, Wakil Bupati Pasaman, H. Atos Pratama, ST, Kapolres Pasaman, AKBP Hendri Yahya, SE bersama jajarannya, Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala-kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Pasaman, Kabag, Kabid, Kasi, serta staf di Masjid Al-Muttaqin Lubuk Sikaping, Jum’at (31/01/2020).

Selanjutnya dalam tausiyahnya ustadz mengatakan, pentingnya SEROJA” di mana SEROJA itu adalah Sehat Rohani dan Jasmani.

“Sehat secara jasmani bisa di upayakan dengan pola hidup sehat dan memelihara keseimbangan pola hidup, makan, pekerjaan dan istirahat. Sementara kesehatan rohani hanya bias diperoleh dengan menjaga keseimbangan religious jiwa, pengendalian pola fikir dan pengendalian stres," katanya.

Kepiawaian menggunakan waktu agar bernilai ibadah serta kecerdasan mengambil peluang untuk melakukan amal jariah.

Wakil Bupati Pasaman H. Atos Pratama, ST dalam sambutannya menyampaikan bagaimana jamaah yang berhadir dalam pengajian dengan perbedaan warna bersama-sama dalam meraih ketaqwaan, bahkan berlomba-lomba menuju ketaqwaan dan ridha Allah.

“Ramaikan masjid, makmurkan masjid, karena yang meramaikan masjid, ataupun yang memakmurkan masjid itu adalah orang-orang yang beriman. Paparnya seraya mengajak jamaah ASN untuk lebih meningkatkan jumlah kehadiran dari berbagai instansi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pasaman.

Pada jum’at pagi ini Wakil Bupati Pasaman H. Atos Pratama, ST bersama Kapolres Pasaman AKBP Hendri Yahya, SE menyerahkan doorprice kepada 2 jamaah yang hadir untuk mendapatkan penilaian khusus dari panitia. (rel)

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama