Kinerja Sebagai Legislator Diakui, Mulyadi Diharapkan Bisa Pimpin Sumbar

Mulyadi sedang diwawancarai wartawan. (ist)

PADANG, MJ News - Anggota DPRD Sumatera Barat Nofrizon menegaskan, tahun 2020 adalah waktu yang tepat untuk Anggota DPR RI Mulyadi berkiprah di Ranah Minang sebagai orang nomor satu. Menurutnya, sudah saatnya Mulyadi melanjutkan perjuangan untuk memajukan daerah dan masyarakat di pemerintahan daerah sebagai pemimpin selanjutnya.

"Sudah saatnya Pak Mulyadi pulang ke daerah atau pulang kampung untuk memimpin Sumbar di masa mendatang," tegas Nofrizon dalam keterangan pers, Selasa (10/3).

Politikus Demokrat ini menjelaskan, selama 10 tahun menjadi wakil rakyat Ranah Minang di Senayan, Mulyadi terbukti bekerja nyata berjuang mamajukan daerah. Alhasil, perjuangannya diakui oleh masyarakat dan berhasil mengantarkannya sebagai anggota DPR RI selama tiga periode.

Di antara hasil kerja nyata Calon Gubernur (Cagub) Sumbar tersebut adalah pembangunan jembatan layang kelok sembilan, jalan Tapan hingga batas Bengkulu, jalan-jalan perdesaan, jembatan penghubung, revitalisasi pantai Carocok, irigasi pertanian hingga Sekolah Tinggi Pelayaran.

"Pak Mulyadi telah terbukti bekerja nyata untuk memajukan Sumbar selama 10 tahun menjadi wakil rakyat, banyak pembangunan yang selesai berkat perjuangan beliau di Senayan," ujar Nofrizon.

"Atas kontribusinya di bidang pembangunan Sumbar beliau, masyarakat sangat percaya kepada beliau," imbuhnya.

Selain itu, Nofrizon melanjutkan, mantan Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Mulyadi yang dikenal merakyat juga berkontribusi menyalurkan beragam bantuan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. Diantaranya adalah mesin bajak sawah dan mesin kapal untuk para nelayan.

Oleh karenanya, Anggota DPRD Sumbar tersebut menyatakan masyarakat menunggu kiprah Mulyadi di pemerintahan provinsi. Ia menegaskan masyarakat membutuhkan pemimpin yang terbukti jelas bekerja nyata untuk kemajuan daerah.

"Pak Mulyadi juga menyalurkan bantuan untuk mendukung perekonomian masyarakat, itu beliau perjuangkan selama di DPR, jika kita amanahkan menjadi gubernur Insyaallah saya percaya kita akan menjadi lebih maju," tutupnya. (rel)

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama