Mahyeldi Ansharullah Buka Liga Askot Kota Padang


PADANG, MJ News - Walikota Padang Mahyeldi Ansharullah membuka secara resmi Liga Asosiasi Kota Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Kota Padang. Kegiatan digelar di lapangan sepakbola Stadion H Agus Salim Padang, Minggu (1/3/2020).

Ini merupakan Liga Askot PSSI Kota Padang yang pertama kali bergulir diikuti 46 tim dari berbagai klub di Kota Padang maupun luar daerah. Dalam sambutannya. Mahyeldi mengapresiasi Askot PSSI Kota Padang yang telah mengelar Liga antar klub-klub yang ada di bawah naungan Askot PSSI Padang dan klub dari luar Kota Padang.

“Pemerintah Kota Padang sangat mengapresiasi Askot PSSI Padang dibawah kepemimpinan saudara Mastilizal Aye, karena Liga ini akan bisa mencari bibit-bibit pesepakbola Kota Padang maupun Sumbar,” ujar Mahyeldi yang biasa disapa Buya ini.

Sementara Ketua Askot PSSI Kota Padang, Mastilizal Aye mengatakan, ini merupakan Liga pertama kali diadakan di bawah kepemimpinannya.

“Liga Askot PSSI Padang ini akan menjadi agenda rutin setiap tahunnya, untuk pertama ini pesertanya 46 klub dibawah naungan Askot PSSI Padang dan ada beberapa klub dari luar kota Padang. Kedepanya Liga Askot ini akan lebih kita tingkatkan levelnya, bisa jadi akan kita undang dari luar Sumbar," ujarnya.

“Tidak saja klub dari luar Sumbar yang kita datangkan, namun hadiahnya juga akan kita tingkatkan. Karena, selain untuk mencari bibit pesepakbola kegiatan ini juga sebagai perangsang bagi Pembina klub untuk lebih meningkatkan kualitas dari pemain yang mengikuti Liga Askot PSSI Padang ini lebih serius," tambahnya.

Liga Askot PSSI Padang ini akan bergulir selama enam bulan kedepan, pertandingan akan dilaksanakan tiap sabtu dan minggu sore. Dilaga pertama mempertemukan tim Machudum S versus Tim BNI. (*/sp)

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama