Wujudkan Program CSR, Bank Nagari Bagikan 1.146 Paket Sembako

Plt Direktur Utama Bank Nagari, Syafrizal, Plt Direktur Keuangan M. Irsyad, Sekretaris Perusahaan Yasrizal Idrus, Perwakilan Dana Pensiun Manar Fuadi, Ketua Isbanda, Sekcam Padang Barat Robert Candra dan perwakilan para penerima paket sembako Bank Nagari berfoto bersama di pelataran parkir Bank Nagari, Jalan Pemuda No. 21 Padang, Senin (16/3/2020). (ist)

Padang, MJ News - Bank Nagari kembali mewujudkan program Corporate Social Responsibility-nya (CSR). Bank tersebut menyalurkan sebanyak 1.146 paket kebutuhan pokok (berupa beras, minyak dan gula) diserahkan untuk warga yang kurang mampu di sekitar Bank Nagari kantor Pusat Jl. Pemuda No.21 dan Bank Nagari Kantor Pegambiran, Senin (16/3/2020).

Para warga yang penerima bantuan sembako berupa beras, minyak dan gula, begitu antusias dan tertib menerima bantuan tersebut.

“Ini adalah salah satu bentuk dari program CSR Bank Nagari, kami ingin berbagi dengan warga kurang mampu yang tinggal di sekitar Bank Nagari,” ujar Plt. Direktur Keuangan Bank Nagari M. Irsyad.

M. Irsyad juga mengatakan, belakangan ini perekonomian dunia termasuk dunia perbankan tengah terpuruk akibat menyebarnya virus corona. Corona, katanya, benar-benar melumpuhkan denyut nadi perekonomian.

Terkait corona pula, pihaknya mengimbau masyarakat sudah saatnya tidak lagi menggunakan uang sebagai transaksi. Karena melalui uang, seseorang dapat tertular virus corona seperti yang terjadi di China.

“Di era digital ini, Bank Nagari telah memberikan layanan keuangan digital,” katanya.

Ia menyebutkan Bank Nagari selalu mendukung program pemerintah untuk menggairahkan perekonomian masyarakat.

“Bank Nagari sekarang sudah termasuk papan atas dalam penerapan teknologi. Kita kurangi pemakaian uang tunai yang bisa menjadi salah satu sumber untuk menularkan virus, dengan menggunakan teknologi digital dalam transaksi perbankan,” kata Irsyad.

Bank Nagari telah resmi menerbitkan pembayaran digital QRIS per 5 Februari 2020. Dan, menjadi BPD pertama di luar Jawa dan Bali yang telah mendapatkan izin BI tersebut.

Berbagi

Menurut Ketua Panitia Pelaksana Yasrizal Idrus, kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian dari peringatan HUT Bank Nagari ke 58 yang jatuh pada tanggal 12 Maret lalu.

“Setiap tahun, Bank Nagari selalu berbagi untuk masyarakat sekitarnya. Ini menunjukkan kepedulian kami kepada masyarakat,” kata Yasrizal.

Lebih jauh Sekretaris Camat Padang Barat Robert Candra pada kesempatan itu menyatakan terima kasih atas kepedulian Bank Nagari yang rutin diberikan setiap tahun pada warga sekitarnya.

“Semoga akan semakin banyak lagi masyarakat yang diberi bantuan. Kami berharap Bank Nagari semakin jaya dan mampu menggerakkan perekonomian di Sumbar,” kata Robert.

Kiprah dan kepedulian Bank Nagari, tambah Robert, sangat dirasakan warga Sumbar. Terutama di Kota Padang, Robert menyebutkan rasa bangga dan terima kasih nya atas kepedulian Bank Nagari untuk mempercantik Danau Cimpago di kawasan Pantai Padang. (rel)

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama