Warga Buncah, Ada Mayat di Rumah Kosong

 


Liputankini.com-Warga Nagari Batang Barus, Kecamatan Gunung Talang dihebohkan dengan penemuan mayat pada sebuah rumah kosong, Jumat (12/20/2021). Rumah itu milik Nini (75). Dia telah lama tak ke rumah tersebut.  Jenazah ditemukan jelang waktu Shalat Jumat.


Walinagari Batang Barus, Syamsul Azwar kepada liputankini.com menyebutkan, kebetulan Nini melihat rumahnya. Dia ingin membersihkan rumah tersebut. Ketika baru mendekat ke rumah, Nini mencium aroma tak sedap. Makin mendekat, bau semakin tak sedap. 


Lantaran penasaran, Nini dengan cepat membuka pintu rumah. "Dia mendapati sesosok mayat," kata Syamsul.


Nini kemudian memberi tahu warga lainnya. Sontak, rumah yang terletak di pinggir jalan Padang-Solok itu langsung ramai. Polisi juga datang ke TKP. 

Tak ditemukan identitas pada jenazah laki-laki itu. Kasus itu ditangani Polres Solok. Jenazah sudah dievakuasi. "Dibawa ke RS Bhayangkara, Padang," kata Syamsul Azwar.


Syamsul Azwar menambahkan, ditemukan tas dekat jenazah korban, pakaian lainnya, topi dan kameja. Selain itu juga ada sandal jepit.

(ed)


Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama