SDN 19 Kampung Baru Raih Prestasi Nasional

Penghargaan untuk SD 19 Kampung Baru

KOTA PARIAMAN-Sekolah Dasar Negeri  19 Kampung Baru atau yang lebih dikenal dengan SD Batingkek Pariaman, baru saja menoreh sejarah baru di Kota Pariaman. Sekolah itu meraih prestasi dalam festival lomba seni siswa nasional (FLS2N) tingkat nasional di bidang tari dengan tema galuik jo tangguak.

Hal tersebut dikatakan Kepala SD Batingkek Pariaman Azral Malvinas di ruang kerjanya, Senin (6/9/2021)

Alhamdulillah, kita berhasil melewati target dengan meraih peringkat dua nasional di bidang tari kreasi dari 34 provinsi yang ikut serta dalam lomba ini. Target kami masuk sampai tiga besar saja, tapi tidak disangka hasil yang kami raih lebih baik dari perkiraan kami,” ucap Azral Malvinas.

Menurutnya, prestasi tersebut merupakan buah dari kerja yang telah terencana selama lebih kurang tiga tahun ini. "Kemenangan ini bukan kebetulan, tapi hasil kerja keras dan usaha,” katanya.

Dia mengungkapkan, usaha tersebut dimulai sejak 2018 dan SD Batingkek Pariaman masuk dalam sepuluh besar. Pada 2019 berhasil lagi masuk dalam lima besar tingkat provinsi. Kemudian pada 2020 meningkat lagi masuk dalam peringkat dua provinsi, dan di 2021 baru berhasil meraih juara satu tingkat provinsi, sekaligus mewakili sumatera barat di tingkat nasional, sehingga bisa meraih peringkat dua dengan mendapatkan medali perak di bidang tari kreasi lomba FLS2N.

Azral Malvinas ucapkan terimakasih yang tidak terhingga kepada anak-anak didik mereka Iksan Beniqma, Fajri Darmawan dan Nirwan Duta Alkatiri, yang telah gigih berjuang untuk mengharumkan nama Kota Pariaman, khususnya SDN 19 Kampung Baru.

Kemudian ucapan terimakasih juga disampaikan kepada Kepala Dinas Disdikpora beserta jajaran, pelatih, guru beserta tenaga ADM SD Negeri 19 Kampung Baru dan orang tua siswa,  sehingga prestasi tersebut bisa diraih.

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kanderi menyatakan, kemenangan tersebut merupakan hasil dari kerjasama yang telah dilakukan Disdikpora dengan SDN 19 Kampung Baru dan unsur terkait lainnya demi terlaksananya kegiatan tersebut.

“Kemenangan SD Batingkek Pariaman merupakan kemenangan kedua FLS2N tingkat nasional. Pada 2016 sekolah ini juga memenangkan juara I cabang pianika. Kami berharap ini bisa menjadi motivasi oleh sekolah-sekolah lainnya, baik itu negeri ataupun swasta, untuk bisa memunculkan bakat-bakat anak didik sehingga ketika ada kegiatan atau lomba, keterwakilan Pariaman selalu ada, bukan hanya di bidang tari saja akan tetapi dibidang seni lainnya yang perlu untuk diperlombakan”, jelas Kanderi. (tc/aa)


Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama