Kapolsek Antar Bibit Sayur untuk Mama-mama di Kampung Ugibutu

Kapolsek serahkan bantuan pada warga.


PANIAI-Kapolsek AKP Saidah Hobrouw bersama tiga personel, Jumat (10/6/2022) datangi warga. Rombongan polisi itu membagikan bantuan pada masyarakat. Bantuan itu bagian dari program Kasuari.


Kedatangan Kapolsek Paniai Timur beserta personel disambut kepala Kampung Ugibutu, Jeremias Degey dan kelompok tani mama - mama kampung Ugibutu. memberikan bibir buncis dan bibit cabe rawit serta membagikan kampung organik dan memberikan motivasi kepada masyarakat lainnya serta memberikan peluang usaha.

Kapolsek menyampaikan, kegiatan ini sebagai bentuk pelayanan dan pembinaan lepolisian kepada masyarakat. "Semoga bantuan bermanfaat," katanya.

Kapolsek minta warga menjaga keamanan dan ketertiban. "Menjaga keamanan merupakan kewajiban bersama," katanya.

Kepala Kampung Ugibutu mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan bibit sayur, rica  dan pupuk kepada mama-mama di Kampung Ugibutu. "Kami akan menjaga keamanan di kampung Ugibutu dan akan selalu koordinasi dengan polsek," ucap kepala kampung. (farid)


Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama