60 Bird Club akan Ikut Baramas Cup di Padang Panjang



PADANG PANJANG-Usai pagelaran pacu kuda alek nnak Nagari Padang Panjang, Batipuah, X Koto (Pabasko), Padang Panjang akan kembali diramaikan dengan lomba dan pameran burung berkicau Baramas Cup 1 pada 3 Juli mendatang. Sampai saat ini, kurang lebih 60 Bird Club (BC) se-Sumatera sudah mendaftar untuk bertanding di lapangan depan Pondok Baselo Baramas, Kelurahan Ekor Lubuk, Kecamatan Padang Panjang Timur.


Ketua Pelaksana, Eka Baramas, Sabtu (2/7/2022) mengatakan, Baramas Cup ini diadakan sebagai rangkaian peringatan HUT Bhayangkara ke-76. Kegiatan ini akan menjadi event burung berkicau terbesar di Sumatera.

"Selain memperingati HUT Bhayangkara, Baramas Cup ini bertujuan untuk membangkitkan lagi semangat pencinta dan penghobi burung berkicau yang sudah cukup lama vakum akibat Covid-19, khususnya di Sumatera Barat,” ucapnya.

Dikatakannya lagi, pada event tersebut dibagi lima kategori lomba. Di antaranya, kategori baramas (yang memperlombakan Kelas Kacer dan Murai Batu Umum), Kategori Bajamba (Kelas Kenari, Kapas Tembak, Lovebird dewasa fighter 1.200), Kategori Bhayangkara (Kelas Kacer, Cucak Hijau Polos, Murai Batu Umum, Lovebird dewasa rest 800, Lovebird Balibu poin 1.200).

Lalu Kategori Saiyo (Kelas Konin A-B, Kapas Tembak, Cucak Hijau Polos, Kenari, Lovebird umum bebas poin, Lovebird Balibu poin 1000). Kategori 36 Gent yang merupakan Kelas Best of Best (Kelas Kacer dan Murai Batu Ekor Putih), yang mana di kategori ini akan diikuti burung kelas atas dengan harga ratusan juta.

Lebih lanjut Eka menyampaikan, dengan event yang diikuti berbagai BC dari Sumatera ini, bisa berdampak positif pada perekonomian dan pariwisata di Padang Panjang. 

“Hingga saat ini, kita sudah mendapatkan respon yang baik dari BC di seluruh Sumatera. Banyak yang akan ikut serta. Dengan banyaknya kunjungan ke Padang Panjang nanti, akan berdampak baik  kepada perekonomian dan kunjungan wisata. Karena kita juga akan mempromosikan destinasi pariwisata di Padang Panjang, salah satunya Pasar Kuliner,” tuturnya.

Mengingat peserta dari luar Sumbar akan datang sebelum hari H, panitia pelaksana juga sudah berkoordinasi dengan beberapa hotel di Panjang Panjang. Di antaranya Hotel Pangeran dan Hotel Rangkayo Basa. (JND)


Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama