Lama Dinanti, Akhirnya Nama Calon Wakil Wali Kota Padang Diserahkan ke DPRD

 TERIMA NAMA CALON-Sekretaris Daerah Kota Padang, Andre Algamar serahkan nama calon wakil wali kota ke DPRD dan diterima Sekretaris Dewan, Hendrizal Azhar, Kamis (23/2/2023) di gedung dewan.


PADANG-Lama dinanti, akhirnya nama calon Wakil Wali Kota Padang diserahkan Wali Kota Hendri Septa ke DPRD Padang. Nama-nama tersebut diserahkan Sekretaris Daerah Andre Algamar dan diterima Sekretaris Dewan, Hendrizal Azhar, Kamis (23/2/2023).


Kursi wakil wali kota lama kosong. Dulu, wakil wali kota adalah Hendri Septa. Hendri merupakan pasangan dari Mahyeldi. Mahyeldi terpilih jadi Gubernur Sumatera Barat dan Hendri Septa dilantik jadi Wali Kota Padang.

Sejak Hendri jadi wali kota, wakil wali kota praktis kosong. Kekosongan itu berbilang tahun. Bahkan, belakangan, DPRD mendesak wali kota bahkan akan menggunakan hak bertanya, atau hak interpelasi pada wali kota.

Namun, wali kota akhirnya menyerahkan nama calon wali kota ke DPRD.

"Ada dua nama calon wakil walikota  yang telah kita serahkan ke DPRD Kota Padang," kata Andre Algamar pada wartawan di DPRD, Jalan Sawahan, Padang.

Andre enggan menyebutkan tentang nama yang diajukan itu, sebab itu menjadi ranah partai dan DPRD. 

Sekretaris DPRD, Hendrizal Azhar menyatakan, setelah menerima surat nama calon wakil wali kota akan menyerahkan kepada Ketua DPRD untuk segera ditindaklanjuti. (*)


Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama