Ketua DPRD Pesisir Barat Hadiri Pembukaan World Surf League Krui Pro Qs 5000

Para pejabat hadiri pembukaan  World Surf League Krui Pro Qs 5000 

PESISIR BARAT-Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat kembali menggelar World Surf League (WSL) QS 5000 Krui Pro 2023. Event ini adalah program rutin yang diselenggarakan setiap tahun sebagai terobosan mendongkrak sistem pembangunan ekonomi masyarakat, serta ajang promosi potensi destinasi wisata.


Kegiatan berlangsung di pantai Pekon Tanjung Setia, Kecamatan Pesisir Selatan yang dibuka Gubernur Lampung Arinal Djunaidi dan dihadiri mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Rokhmin Dahuri, staf ahli manajemen bidang krisis Padjar Utomo, Ketua DPRD Pesisir Barat dan undangan lainnya, Senin (12/6/2023).

Event WSL Krui Pro QS 5000 dimeriahkan 294 peselancar yang berasal dari 14 negara dengan 33 ofisial. Dari jumlah keseluruhan peserta 294 tersebut terdiri dari empat divisi, yaitu Men’s QS 5000 sebanyak 120 peserta, Women’s QS 5000 sebanyak 75 peserta, Men’s Junior Pro sebanyak 55 peserta dan Women’s Junior Pro sebanyak 44 peserta.

Ketua pelaksana sekaligus Plt Sekda, Jon Edwar sambutannya diawali dengan pantun “Arinal Djunaidi Gubernur Lampung. Agus Istiqlal Bupati kami. Wsl Krui Pro Mohon didukung untuk memajukan, daerah kami.” 

Jon Edwar menyebutkan, secara geografis Pesisir Barat mempunyai garis pantai sepanjang 2010 kilometer persegi berhadapan dengan Samudra Hindia, mempunyai ombak ke-10 nominasi terpopuler terbaik dunia sehingga menjadi rujukan bagi penghobi olahraga peselacncar.

Ketua PSOI, Pandu Syahrir menyampaikan, peserta dari 14 negara yang berkunjung ke Pesisir Barat berpartisipasi dalam event WSL Krui Pro Qs 5000. "Hal ini tentunya tidak lepas dari dukungan semua pihak. Kami berharap even tahun depan dapat tertata lebih baik lagi dari tahun ini." katanya.

Bupati, Agus Istiqlal mengajak pememerintah provinsi dan pusat untuk bergotongroyong terselenggaranya event karena Pesisir Barat merupa garda terdepan untuk memajukan Lampung. Pada 2023, di Indonesia hanya terdapat di Pesisir Barat yang menyelenggarakan event berkelas Internasional. 

Ketua PDI Perjuangan Bidang Kelautan dan Perikanan, Rokhmin Dahuri, mengatakan WSL Krui Pro salah satu kegiatan yang mengantarkan Indonesi ke mata dunia karena kualitas ombaknya tidak terdapat di daerah lain. "Sungguh ini merupakan anugerah Allah SWT yang sangat luar biasa. Melalui perhelatan Krui Pro tahun lalu berdasarkan data yang berhasil diimpun, dampak ekonomi positif dari kegiatan Krui Pro mencapai Rp4 miliar," jelasnya.

Pembukaan WSL ditandai dengan pemukulan “Cetik” oleh Gubernur Lampung didampingi bupati, wakil bupati, Ketua DPRD Pesibar dan lainnya. (AZR)


Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama