Usai Pengerukan Batang Gumanti, Jalan Alahan Panjang-Talang Diperbaiki

Kondisi jalan menuju Sariak Alahan Tigo yang rusak sempat ditanami pisang oleh warga, Februari 2020 lalu. (ist)

mjnews.id - Jalan Alahan Panjang-Salimpat, Kecamatan Lembah Gumanti, Kabupaten Solok yang diterjang banjir pada Januari 2020 lalu, mulai diperbaiki. Dinas PUPR Kabupaten Solok, Sumatera Barat mulai melakukan pengerukan aliran Batang Gumanti ini.

Akibat luapan Batang Gumanti ini, menyebabkan jalan utama yang menghubungkan Kecamatan Hiliran Gumanti dengan Alahan panjang rusak parah. Puncaknya terjadi pada awal Februari 2020 lalu. Jalan ini terputus karena banjir memutus jalan yang menghubungkan dua kecamatan ini.

“Pengerukan Batang Gumanti ini untuk melancarkan aliran sungai dan meminimalisir dampak pada jalan provinsi menuju Talang Babungo,” ujar Kepala Dinas PUPR Kabupaten Solok, Syaiful didampingi Kabid SDA Nopelius, Senin (6/4/2020).

Dijelaskannya, pengerjaan batang Gumanti ini berupa pengerukan sendimen yang memenuhi badan sungai, sehingga airnya meluap hingga ke jalan. Selain batu, pasir dan kerikil juga memenuhi sungai serta sampah yang terbawa arus. Akibatnya jika hujan, air dengan menghantam bahu jalan, bahkan air sungai melimpah hingga ke jalan utama ini.

“Setelah dilakukan pengerukan, diharapkan air Batang Gumanti tidak lagi meluap ke jalan,” jelas Nopelius.

Saat ini, jelas Nopelius, jalan provinsi yang menghubungkan Alahan Panjang-Talang Babungo dalam kondisi rusak parah. Direncanakan ada proyek perbaikan jalan ini dari Dinas PUPR Provinsi.

“Kita sudah berkoordinasi dengan Dinas PUPR Sumatera Barat,” ujar Ketua Fraksi Gerindra DPRD Kabupaten Solok, Hafni Hafiz.

Dinas PUPR sudah mengalokasikan perbaikan jalan Alahan Panjang-Talang Babungo ini. Namun karena covid-19 sedang mewabah, ia belum tahu kelanjutannya. (*/yas)

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama