PLN Ampana Jamin tak Ada Pemadaman Selama Ramadhan


 PLN Ampana siapkan mesin untuk hasilkan listrik. 



LIPUTANKINI.COM-Kepala  Rayon PLN Ampana,  Rahman Gani memastikan  menjelang Ramadhan tidak ada lagi pemadaman listrik di wilayah  Kabupaten Tojo una-una, Sulawesi tengah. 


"Kami akan menyediakan pembangkit untuk menunjang ketersediaan listrik selama Ramadhan, berupa tujuh unit mesin dengan kekuatan 3 megawatt agar tidak ada pemadaman secara bergilir," ucap Rahman di ruang kerjanya, Sabtu (3/4/2021). 


Menurut Rahman, selain tujuh mesin dengan kekuatan 3 MW itu, pihak PLN Ampana akan didukung oleh pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) Sabo sehingga  pelayanan akan berjalan normal.


"Jika gangguan yang disebabkan alam, seperti pohon tumbang, kami segera melakukan perbaikan di lokasi, " ujarnya.  


Rahman juga memohon maaf kepada pelanggan Ampana  adanya listrik mati-hidup belum lama ini. "Hal itu disebabkan tiang roboh. Kita tetap berusaha memperbaiki pelayanan  pada pelanggan," tutupnya. (JFR)


Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama