Viral, Isi Kotak Amal Masjid Dicuri


 Aksi pelaku terekam CCTV masjid. (eko)


DHARMASRAYA-Ondeh mande, dalam bulan puasa begini isi kotak amal di masjid dicuri juga. Peristiwa itu di Masjid Al Hidayah, Jorong Sidomulyo, Nagari Tebing Tinggi, Kecamatan Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat.


Kejadian itu beberapa hari lalu. Pengurus  Masjid Al Hidayah, Ahmad Yani yang ditemui Minggu (18/4/2021) menyebutkan, telah terjadi pencurian isi kotak amal di Masjid Al Hidayah. Aksi pelaku terekam kamera pengintai (CCTV). Pencurian itu dilakukan seorang diri.


Rekaman itu pun viral. Masyarakat menyayangkan kenapa dalam bulan suci begini masih mengambil uang infak. 


Dikatakan Ahmad Yani, peristiwa itu diketahui ketika akan Shalat Zuhur. Ketika memasuki masjid, dia melihat kotak amal, tutup bagian atas yang terbuat dari kaca pecah dan isinya  hilang. Dikuras habis oleh pelaku.


Ahmad Yani kemudian melihat rekaman CCTV. "Ternyata, memang benar seorang laki laki masuk ke dalam masjid dengan memakai peci dan menggunakan baju muslim serta menyadang tas," kata Ahmad Yani.


Dalam rekaman tersebut, pelaku mondar-mandir melihat situasi di masjid. Kemudian pelaku memecahkan tutup kotak amal tersebut dan membawa uang yang berada dalam kotak amal tersebut. "Kami sebagai pengurus masjid memberitahu kepada polisi atas kejadian ini," kata Ahmad Yani. (eko)



Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama