Kediaman akan Dibedah, Bermalam Pula di Rumah Dinas

 Wali kota datangi rumah yang akan dibedah. (humas)


PADANG-Pasangan suami istri berbahagia. Pasangan yang tinggal di rumah 3x4 itu, kedatangan tamu istimewa, Wali Kota Padang, Hendri Septa. 

Warga sekitar kediaman suami istri beramai-ramai menyaksikan kedatangan wali kota. Tempat tinggal Riko dan Gustina terpilih sebagai satu di antara delapan keluarga yang akan menerima bantuan bedah rumah dari pemerintah kota.

Keluarga yang menjadi sasaran bedah rumah, sebelumnya akan dijemput ke rumahnya dan diajak bermalam oleh wali kota di rumah dinas melalui program semalam di palanta (aemata). Keluarga Riko dan Gustina merupakan keluarga keenam yang terpilih mengikuti program Semata, Rabu (5/5/2021).

Walikota datang didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra Edi Hasymi, Kadinsos Afriadi, Kepala BKPSDM Arfian, Kabag Umum Bobby Firman, Kabag Prokompim Amrizal Rengganis, Camat Koto Tangah Junie Nursyamza dan Lurah Pasia Nan Tigo.

Sebuah rumah berdinding triplek terpampang ada di hadapan wali kota. Hanya satu ruangan saja tanpa sekat, berukuran 3x4 meter persegi. Di ruangan seadanya itulah keluarga Riko dan Gustina beserta dua orang anak mereka, Natasha dan Anindhi melakukan aktivitas sehari-hari.

Menurut Gustina, ia telah tinggal di tempat itu sejak 2012 ketika baru menikah dengan Riko. Pada 2020 ia pernah mengajukan permohonan bedah rumah melalui RW setempat, namun harapannya belum kunjung menjadi kenyataan. 

“Seperti mimpi, Pak Wali datang ke sini untuk memberikan bantuan bedah rumah kepada kami. Alhamdulillah, ini seperti menjadi jawaban dari doa kami selama ini,” tuturnya yang dikutip dari laman humas pemko.

Gustina sangat menyadari, dengan pekerjaannya sebagai ibu rumah tangga dan suaminya yang seorang sopir dengan penghasilan pas-pasan akan sangat sulit bagi dirinya mewujudkan tempat tinggal yang layak bagi keluarganya. 

“Bisa punya tempat berteduh dari panas dan hujan saja sudah cukup, sekalipun tidur disini, memasak juga disini (di ruangan yang sama, red) yang penting bisa makan sehari-hari dan anak-anak bisa sekolah,” ucapnya.

Tidak berapa lama setelah meninjau kediaman Riko dan Gustina, wali kota langsung mengajak keluarga tersebut bersiap dan menaiki kendaraan yang disiapkan untuk mengantarkan mereka ke rumah dinas. 

Sesampainya di Palanta, istri walikota Genny Hendri Septa menyambut kedatangan mereka dan mengajak berkeliling sambil menjelaskan beberapa ruang dan fasilitas yang ada di Palanta. (*)



Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama