Meriahkan HUT Kemerdekaan, Pemkab Asahan Adakan Fun Bike

Bupati Asahan lepas peserta fun bike 


ASAHAN-Bupati Surya didampingi Dandim 0208/Asahan, kapolres, kajari melepas para peserta fun bike di hutan kota Taufan Gama Simatupang Kisaran, Sabtu (13/8/2022).


Fun bike diikuti OPD, TNI, polri, Ketua TP-PKK beserta pengurus, Ketua Persit Candra Kirana beserta pengurus, dan beberapa komunitas sepeda. Lomba diadakan guna memeriahkan HUT RI ke-77.

Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Parawisata Asahan, Witoyo mengatakan, dua kegiatan besar yang diadakan jelang HUT RI adalah fun bike dan gerak jalan santai.

Bupati Surya, mengatakan, kemeriahan  memperingati HUT RI ke-77 dengan berbagai kegiatan merupakan salah satu cara Pemerintah Kabupaten Asahan memeriahkan hari kemerdekaan. 

"Sebagai generasi penerus, kita wajib mengenang jasa para pahlawan yang memberikan kemerdekaan bangsa ini kepada kita. Seharusnya sebagai generasi penerus kita harus membayar kemerdekaan ini dengan keringat dan kerja keras untuk berkarya membanggakan Indonesia," katanya.

Bupati mengimbau kepada masyarakat mengibarkan Bendera Merah Putih di rumah masing-masing selama satu bulan penuh selama Agustus 2022. (YG)


Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama