Seorang Murid SD di Agam Diterkam Buaya

 Ilustrasi. (medcom.id)


AGAM-Seorang murid SD, warga Manggopoh, Kecamatan Lubuk Basung, Kabupaten Agam, diterkam buaya muara Sungai Batang Masang, Senin (17/1/22). Tubuh korban yang  diseret reptil belum ditemukan.

"Korban bernama Nisa, warga Padang Mardani, Jorong Manggopoh Utara. Menurut kakaknya, bocah malang tersebut diterkam buaya muara selepas mandi sekitar pukul 06.30," ungkap Walinagari Manggopoh, Ridwan.

Sang kakak berupaya menolong adiknya. Namun, cengkraman buaya terlalu kuat membuat upaya itu tak berhasil hingga adiknya diseret ke tengah sungai. Atas  kejadian itu, tim gabungan dari BPBD Agam, polisi dibantu warga melakukan pencarian menyusuri aliran sungai.

Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Resor Agam, Ade Putra menyebutkan, pihaknya bergerak ke lokasi bergabung dengan tim pencarian.

Kepala BKSDA Sumbar, Ardi Andono mengatakan, pihaknya menerjunkan tim dari BKSDA Resor Agam untuk menangani insiden ini di lapangan. “Kita juga sudah menerjunkan tim untuk menangani,” ungkapnya.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Agam, Irman mengatakan, pencarian dilakukan dengan menyusuri aliran sungai dengan perahu karet dan juga dari darat. (*)






Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama