6 Petugas Medis Meninggal di RS Sulianti Saroso, 2 Balita Dirawat di RS Persahabatan


JAKARTA, MJ News - Dua rumah sakit di Jakarta masih merawat pasien positif Corona atau Covid-19, yakni Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Prof dr Sulianti Saroso dan RSUP Persahabatan.

Sejak Januari hingga Maret 2020, RSPI Sulianti Saroso total telah merawat 77 pasien. Untuk jumlah orang yang telah mendatangi Posko Pemantauan atau Orang Dalam Pemantauan (ODP) di RSPI hingga Senin (23/3) mencapai 2.017 orang.

"Dengan rincian 44 Pasien Dalam Pengawasan (PDP), 26 pasien confirm (positif), dan meninggal 7 orang," ujar Dirut RSPI Mohammad Syahril di Jakarta, Selasa (24/3/2020).

Syahril mengakui, ada enam orang petugas medis yang meninggal dunia saat dirawat di RSPI. Namun, dia tak menjelaskan apakah mereka terjangkit Virus Corona atau tidak. Syahril hanya menyebut bahwa keenam petugas tersebut sempat menangani pasien Corona.

"Hingga kemaren memang ada 6 petugas medis yang meninggal akibat pelayanan pasien Covid-19 ini. Kami sampaikan prihatin sekaligus turut belasungkawa atas meninggalnya pejuang-pejuang bangsa ini," kata Syahril.

Tugas ini sangat berat bagi tim medis karena risiko tertular sangatlah besar. Dia selalu mengingatkan tim medis untuk menjalankan SOP. Mulai dari mencuci tangan hingga menggunakan ALat Pelindung Diri atau APD. Dia bersyukur APD yang dipakai tim medis masih mencukupi.

"Jadi secara umum kami sampaikan stok APD di RSPI ini masih cukup, sehingga saat ini kami tidak begitu khawatir untuk pelayanan kepada pasien-pasien," ucapnya.

Syahril menyampaikan, RSPI telah memperluas ruang isolasi untuk pasien Corona. Saat ini ruang isolasi di rumah sakit tersebut bisa menampung hingga 30 pasien. Saat ini ada 25 pasien yang dirawat di ruang isolasi.

"Saat ini sedang dirawat pasien di RSPI sejumlah 25 orang. Kemudian kemarin PDP meninggal 1 orang. Ada tambahan 4 PDP sehingga total pasien saat ini yang sedang dirawat sebanyak 25 orang," jelasnya.

Syahril mengaku tidak ada pasien positif Corona di RSPI yang dipindahkan ke wisma atlet yang kini berstatus RS Darurat Penanganan Covid-19. Sebab hanya pasien dengan gejala ringan hingga sedang di RSPI akan dirujuk ke sana.

"Kesepakatan apabila nanti ditemukan pasien yang ringan sampai sedang kita akan rujuk ke RS Darurat Penanganan Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran," bebernya.

"Dan sebaliknya dari Wisma Atlet Kemayoran apabila ada pasien yang (kondisinya atau dengan gejala) berat dapat dikirim ke RSPI Sulianti Saroso," ucap Syahril.

Dia menambahkan, Dua orang pasien positif Corona yang sempat dirawat di RSPI Sulianti Saroso dinyatakan sembuh atau negatif. Dua orang ini dinyatakan sembuh usai dilakukan dua kali pemeriksaan.

RSUP Persahabatan Rawat Dua Balita

RSUP Persahabatan saat ini merawat 42 pasien terkait kasus Corona atau Covid-19. Saat ini ada dua pasien balita berumur 2-3 tahun yang masih menjalani perawatan. Direktur Umum RSUP Persahabatan dr. Rita Rogayah menjelaskan, 42 pasien itu dirawat di dua bagian yakni IGD dan ruang isolasi khusus.

Di IGD ada 21 pasien. Dua bayi tersebut diisolasi di ruang IGD bersama 19 pasien dewasa. Terdiri dari laki-laki 10 pasien, perempuan sembilan pasien. "Anak pria usia 2-3 tahun dua pasien," ujarnya.

Rita tak menjelaskan status dua pasien balita. Menurutnya, dari seluruh pasien yang dirawat di IGD, empat pasien dinyatakan positif Covid-19, sementara 17 sisanya berstatus PDP.

Rita melanjutkan, 21 pasien lainnya saat ini dirawat di ruangan isolasi khusus. Dari 21 pasien itu, 15 diantaranya positif Covid-19, sementara enam lainnya PDP.

"Laki-laki 16 pasien, perempuan lima pasien. Sebanyak 15 pasien positif COVID-19 dan enam psien PDP," ujar Rita.

Sampai saat ini sudah ada 11 pasien dinyatakan sembuh dari Covid-19. (*/eds)

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama