Muslim M. Yatim Kagumi Hasil Karya Anak SMK

Anggota DPD-RI asal Sumbar, Muslim M. Yatim memperhatikan batik hasil karya siswa SMK 8 Padang saat mengunjungi sekolah tersebut. (ist)

Padang, MJ News - Dalam rangka mengawasi penyaluran dana Bantuan Operasional Sekolah, Anggota DPD-RI asal Sumatera Barat (Sumbar) meninjau SMK 8 Padang. Di sekolah yang mem bekali siswa dengan beragam keterampilan tersebut, Muslim M. Yatim terkagum dengan hasil karya siswa.

Kunjungan ke SMK 8 Padang pada Kamis (12/3/2020) sekaligus kegiatan reses Muslim M. Yatim ke daerah pemilihannya. Senator yang pernah menjadi anggota DPRD Sumbar itu bertemu dengan majelis guru, kepala sekolah, dan komite sekolah.

Dalam diskusi dengan menjelis guru dan komite, Muslim M. Yatim mengaku mendapatkan banyak informasi tentang penyaluran dana BOS.

Ia juga menerima banyak masukan dan harapan yang akan disampaikan langsung kepada pihak terkait, terutama Kementerian Pendidikan.

Setelah diskusi, Muslim M. Yatim berkesempatan melihat-lihat hasil karya siswa SMK 8 Padang. Sekolah kejuruan ini memiliki tujuh jurusan. Salah satunya jurusan tata busana. Muslim M. Yatim melihat langsung hasil karya siswa yang mengolah batik khas Minang menjadi produk fashion yang memiliki nilai tinggi.

“Hasil karya siswa yang memadukan motif khas Minang seperti rumah gadang dan Masjid Raya Sumatera Barat sungguh mengagumkan,” puji Muslim M. Yatim.

Sebagai komisaris perusahaan level nasional, Muslim M. Yatim tahu betul bagaimana sebuah produk memiliki nilai ekonomi yang tinggi. Menurut Muslim, ketekunan siswa SMK 8 Padang dalam membuat produk batik dengan mengangkat kekhasan daerah akan memiliki nilai yang tinggi di pasaran. Karena itu, Muslim mendukung produk karya anak SMK ini bisa terangkat dan dikenal luas.

Sebagai bentuk apresiasi terhadap karya anak SMK, Muslim mengajak masyarakat untuk menggunakan produk lokal. “Ayoo kita gunakan karya dalam naga ri, salah satunya hasil karya batik SMK N 8 Padang,” ujar Muslim M. Yatim.

Produk yang mengangkat kasanah lokal tak hanya penting dalam bentuk apresiasi kekayaan daerah. Menurut Muslim, batik karya SMK 8 Padang akan memiliki dampak ekonomi yang luas. Produk kerajinan lokal ini bisa mendukung sektor pariwisata di Sumatera Barat.
Hal penting lainnya, pro duk daerah menurut Muslim harus bisa bersaing dan dikenal luas.

“Kita sekaligus memperkenalkan Minangkabau ke dunia luar dengan produk busana yang dibuat oleh anak-anak SMK ini,” tambah Muslim. (eds)

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama