Wali Kota Solok Hadiri Pray From Home


KOTA SOLOK-Walikota Solok Zul Elfian Umar turut mengikuti kegiatan pray from home memohon kepada Allah SWT untuk mengangkat wabah Covid-19 dalam kehidupan bangsa Indonesia dan umat manusia di ruang kerja wali kota, Minggu (11/7/2021). 

Kegiatan dihadiri oleh Presiden dan Wakil Presiden ini dilaksanakan Kementerian Agama Republik Indonesia secara online dari tempat masing-masing.

Pemerintah dalam upaya penanggulan Covid-19, akan mengoptimalkan testing, tracking dan treatment serta memastikan alat peralatan, tempat isolasi terpenuhi di kabupaten kota. Tak kalah pentingnya, mempercepat vaksinasi di setiap daerah. 

Wali kota tak lupa mengajak masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dimanapun berada dan saling mengingatkan antar sesama. Semoga dengan kebersamaan pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten kota dan masyarakat di daerah, Covid-19 bisa dikendalikan, dan pandemi ini segera berakhir.

Sesuai dengan instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 17/2021, empat daerah di Sumatera Barat dimasukan pada katagori level 4 diantaranya Padang, Bukittinggi, Padang Panjang dan Solok. (SIS)



Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama